“Haha hihi haha hihi, nggak terasa udah lulus SMA dan masuk semester tiga aja.”
Dulu, ketika duduk di bangku SMA aku sering sekali mengeluh dan bertanya-tanya, “kapan sih bisa lulus dari masa-masa SMA yang membosankan ini?” tugasnya yang banyak, guru-gurunya yang killer, pelajarannya yang membosankan, dan waktu pembelajarannya yang lama banget (full day school), bikin aku pengin cepat-cepat ke luar dari masa-masa ini.
Tak terasa, ternyata aku sudah melewati masa-masa tersebut dan di tahun 2021 lalu resmi menyandang status dari pelajar SMA menjadi seorang mahasiswa. Hingga saat ini, aku terkadang masih belum menyangka, waktu berjalan dengan begitu cepatnya.
“Perasaan baru kemarin ngeluh sama tugas dan segala hal yang berkaitan dengan sekolah, eh tau tau sekarang udah lulus dan jadi mahasiswa aja,” renungku.